Maumere, kab-sikka.kpu.go.id Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sikka mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Penulisan Berita bagi Pegawai oleh KPU Provinsi NTT secara daring, Kamis (8/1/26). Ketua KPU NTT, Jemris Fointuna dalam sambutan pembukaan menyampaikan bahwa, pentingnya Bimtek penulisan berita sebagai langkah strategis KPU dalam menghadapi tantangan komunikasi publik di era digital, termasuk maraknya peran buzzer dan penyebaran informasi yang tidak akurat. "Kemampuan menyajikan berita yang faktual, objektif, dan berbasis data merupakan bagian dari tanggung jawab penyelenggara pemilu untuk menjaga kepercayaan publik", Kata Jemris. Mantan Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) NTT ini menegaskan bahwa, pemahaman dasar jurnalistik menjadi fondasi utama dalam membangun narasi kelembagaan yang kredibel. Peserta yang mengikuti dari KPU Sikka, Ketua, Herimanto bersama Anggota, Harun Al Rasyid, Ignasius Irvanto Chandra Say, La Hajimu, dan Yosef Fredianus Boy Gapo serta Plt. Sekretaris, Semuel Desryanto Sing segenap jajaran dan staf. Kegiatan dilanjutkan pengarahan umum oleh Anggota, Lodowyk Fredrik, Elyaser Loni Rihi dan Petrus Kanisius Nahak secara bergantian. Bimtek dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Narasumber, Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat (Parmas) dan Sumber Daya Manusia (SDM) Provinsi NTT, Baharudin Hamzah dengan tema Merangkai Kata dan Fakta, Merawat Suara Demokrasi yang dimoderatori oleh, Kepala Sub Bagian (Kasubag) Hukum dan SDM Provinsi NTT, Bathseba Dapatalu, M.Si Bimtek ini diikuti oleh, Jajaran KPU Provinsi NTT, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten/Kota Se-Provinis NTT beserta jajaran staf. (humaskpusikka*/)